Bersama Ariston Tua Sidauruk, Bupati Samosir Gelar Open House Syukuran Pelantikan

    Bersama Ariston Tua Sidauruk, Bupati Samosir Gelar Open House Syukuran Pelantikan

    SAMOSIR-Bupati Vandiko Timotius Gultom bersama dengan Wakil Samosir Ariston Tua Sidauruk menggelar open house sekaligus syukuran atas pelantikan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Samosir periode 2025-2030.

    Open house dan syukuran pelantikan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Samosir periode 2025-2030 diawali dengan Ibadah yang di Halaman Kantor Bupati Samosir dengan pengkhotbah Pastor Elio Sihombing, Jumat (07/03/2025)

    Bupati Samosir dalam kesempatan itu mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh keluarga masyarakat yang hadir, pegawai jajaran pemerintah Kabupaten Samosir, Lembaga Adat, juga kepada segenap tim suksesnya dalam Pilkada lalu.

    "Atas nama pribadi, saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah memberi dukungan sehingga kami bisa terpilih kembali untuk periode kedua, dan proses pilkada dapat berjalan dengan baik, aman dan tertib", kata Vandiko

    Bupati Samosir juga mengajak lapisan masyarakat untuk menghilangkan istilah dukung mendukung, memilih dan tidak memilih. Masyarakat juga diminta untuk bersatu dan memberi ide demi kemajuan pembangunan Kabupaten Samosir.

    Lebih lanjut disampaikan, kemajuan pembangunan membawa Samosir kearah yang lebih maju dapat dicapai dengan sinergi dengan seluruh stakeholder, termasuk perantau untuk memberi saran dan ide kedepannya termasuk para Aparatur Sipil Negara (ASN).

    Ia menegaskan agar meningkatkan kepedulian, peka terhadap  keluhan masyarakat, dan terus memperbaiki kinerja setiap saat. "Jajaran Pemkab Samosir saya minta jangan lupakan masyarakat, yang bisa membuat kami berdiri disini karena masyarakat ingat dengan kami, ”ujarnya

    Sementara Wakil Bupati Samosir, Ariston Tua Sidauruk mengucapkan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat yang hadir, terutama kepada lembaga adat dan tokoh adat yang telah memberi pakaian adat. "Terima kasih atas Bulang-Bulang dan tungkot Harajaon yang sudah diberikan,   kami satu komando bersama pak Bupati", kata Ariston.

    Ariston berharap dalam 5 tahun kedepan seluruh lapisan masyarakat dan stakeholder  dapat  bahu membahu, bersatu padu dengan pemerintah guna membawa Samosir lebih baik kedepan. "Sebagai Wakil Bupati, saya akan bergerak dibagian pengawasan, mari kerjasama mengurusi kepentingan masyarakat dengan baik", kata Ariston

    Forkopimda Kabupaten Samosir, Dandim 0210 TU Saiful Rizal mengucapkan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Samosir. Mendoakan Bupati dan Wabup dalam menjalankan amanat masyarakat Samosir. "Dalam Periode kedua ini kiranya  dapat melanjutkan apa yang belum terselesaikan sebelumnya, sehingga Samosir naik kelas, lebih maju dan bisa bersaing dengan Kabupaten lain", kata Saiful

    Sebagai daerah wisata, Saiful menambahkan  nama Kabupaten Samosir sudah banyak dikenal ditingkat nasional maupun internasional, tentu dengan berbagai usaha yang sudah dilakukan Pemkab Samosir melalui berbagai even yang mampu membawa citra dan nama baik Samosir.

    Hal yang sama disampaikan Kol. Inf. Corry Sigalingging Ketum PPRS se-dunia bahwa Punguan Raja Sitempang, mendukung seluruh program dan  meminta agar Bupati dan Wakil Bupati terus meningkatkan pelayanan kesehatan.

    Diharapkan Bupati dan Wakil Bupati Samosir bersinergi membangun pariwisata sampai menjadi tujuan internasional. Kebutuhan air dari Sitapigagan diharapkan dapat berhasil sehingga dapat menyediakan air bersih di Samosir.

    Turut hadir,   Bupati Toba Effendi Napitupulu, Dandim 0210 TU Saiful Rizal, Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Provsu Rita Tavip, DPRD Samosir, Wakapolres Samosir T. Panggabean, Pabung 0210 TU G. Sebayang, Kasi Intel Kajari Samosir Richard N. Simaremare, Para SAB, para asisten, Kadis Kominfo Immanuel Sitanggang dan pimpinan OPD lainnya, Mantan Wakil Bupati Samosir Juang Sinaga, para camat, kades se-Kabupaten Samosir, tokoh masyarakat/adat, tokoh agama, pimpinan instansi vertikal, tim pemenangan Vandiko-Ariston, keluarga besar Bupati dan Wakil Bupati Samosir,

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Wakil Bupati Simalungun Benny Gusman Sinaga...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Syukuran Anggota Dewan Perwakilan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Jaga Marwah Laporkan Peternakan Babi PT Allegrindo ke KLHK & Kejagung RI
    Ibunda KASAD Maruli Simanjuntak Tutup Usia di Bandung

    Ikuti Kami